Saturday, February 16, 2013

Pengertian Ekosistem

Cobalah kalian perhatikan halaman sekolahmu, adakah makhluk hidup yang menempati halaman sekolahmu? Selain makhluk hidup adakah bendabenda tak hidup di halaman sekolah? Adakah hubungan antara makhluk hidup yang menempati halaman sekolahmu?

Apakah terjadi hubungan antara makhluk hidup dengan benda-benda tak hidup yang ada? Makhluk hidup tidak pernah dapat hidup sendiri. Setiap makhluk hidup bergantung
pada makhluk hidup lain dan sumber daya alam yang ada di sekitarnya. Hubungan antara makhluk hidup dengan lingkungannya, baik lingkungan yang berupa makhluk hidup maupun benda-benda tak hidup membentuk suatu hubungan timbal balik yang rumit dan kompleks.

Berbagai makhluk hidup yang menempati daerah tertentu dengan lingkungan abiotik yang mengelilinginya dan menopang kebutuhannya termasuk juga energi cahaya
matahari merupakan suatu ekosistem. Jadi, halaman sekolah, halaman rumah, kolam, hutan, dan padang rumput merupakan contoh-contoh dari ekosistem.

Ekosistem merupakan bagian dari tingkatan dalam organisasi makhluk hidup

1. Individu adalah satu makhluk hidup tunggal. Contoh seekor kijang, seekor ikan, sebatang pohon jambu, dan lain-lain.

2. Populasi merupakan kumpulan individu sejenis yang hidup pada daerah tertentu pada waktu tertentu, misalnya populasi kuda di pulau Sumba tahun 2000. Jumlah populasi pada suatu satuan luas tertentu disebut kepadatan populasi. Kepadatan populasi dihitung dari jumlah individu sejenis yang menempati satuan luas tertentu.

3. Komunitas adalah sekelompok populasi yang hidup bersama-sama pada suatu tempat tertentu, mencakup semua populasi yang hidup pada daerah tersebut baik tumbuhan, hewan, maupun makhluk hidup lainnya.

4. Ekosistem adalah keseluruhan komunitas dengan lingkungan abiotiknya.

5. Biosfer merupakan berbagai kumpulan ekosistem yang ada di bumi dan menjadi satu kesatuan.

0 comments:

Post a Comment